|
Monday, June 13, 2005 |
Tentang Kota Newcastle |
Tahun lalu, ada permintaan dari seseorang dari Indonesia untuk bergabung di mailing list PPIA Newcastle. Seperti biasa moderator akan menanyakan asal usul, niatan dan alasan untuk bergabung. Korespondensi awalnya berjalan lancar. Ia ternyata alumni dari Universitas Newcastle, yang sudah lulus sejak 1996, tapi entah kenapa nomor student yang diberikan tidak sesuai dengan standard penomoran student di sini. Akhirnya dari email ketiga baru terungkap bahwa alumnus ini bukan dari Newcastle Australia, tapi dari Inggris.
Memang setelah dilihat-lihat ternyata ada 10 kota Newcastle di dunia. Yang pertama di Australia, yang kedua di Inggris, yang ketiga di Canada. Sisanya ada di Amerika Serikat. Lucu juga, bahwa di satu negara bisa terdapat lebih dari satu kota dengan nama yang sama, walau untungnya terletak di negara bagian yang berbeda-beda. Tujuh sisanya ada di negara bagian California, Maine, Nebraska, Oklahoma, Texas, Utah dan Wyoming.
Dan syukurlah hanya ada 2 universitas Newcastle di dunia ini. Pertama University of Newcastle, Australia dan yang kedua University of Newcastle Upon Tyne, United Kingdom.
Bayangkan jika ada 10 Universitas Newcastle di seluruh dunia... |
posted by bayu @ 11:21 PM   |
|
|
|
|